Wednesday, December 31, 2008

2009 akan bertanya...!!

Hmm...msh jam 17.57, berarti masih 7 jam 3 menit lg menuju 00.00 1 Januari 2009. Huhhhh...tarik nafas sejenak. Ini mlm taun baru. Ahhh....ga bedalah sepertinya aku akan lalui dgn acara apa. Seperti tahun2 sebelumnya, dan itu pun udah menjd trademark seorang yeni...huehuehue...hmm...dgrin lagu yg mellow2...(uhhh...asyik sangett), tyus flashback slama thn 2008, make some wishes dan menuhin lembaran2 buku diaryku. Kaya'na tinggal 5-6 lembar, hmm...moga penyakitku "tarsok(ntar besok)" ga kambuh ntar malem. Jdi aku bisa ngerjain rutinitasku di akhir taun.

2008 yah....udah berlalu lah...tinggal kenangan, pelajaran, guru buat hidupku. Banyak yg salah, banyak yg khilaf, banyak jg yg menyakitkan (ga terlwatkan). Alhamdulillah...ternyata Allah masih kasih aku kekuatan, kekuatan untuk melewati krikil-krikil dan bebatuan tajam di perjalanan hidupku, sehingga aku masih bs bertahan smpai akhir tahun ini "Alhamdulillah...terima kasih ya Allah...ats segala keberkahan yg Kau berikan dalam hidupku, terima kasih atas segala ujian yg Kau berikan dalam detik hidupku dgn tak lupa Kau jg memberikan kekuatan dalam mengiringi ujian2 itu, sehingga aku bisa bertahan...Alhamdulillah".

2009, masa depan yg penuh tanda tanya "?" besar...!! "Apa yg akan terjadi dgn ku? apa yg akan aku hadapi esok? Apakah cita2ku untuk adik2ku akan tercapai thn esok? Apakah aku sudah bs melihat senyuman yg akan tersungging di wajah orgtuaku? Apakah akan ada seseorang yg akan datang untuk menjadi sandaranku thn esok?". Yah..semuanya masih ku tanyakan pada Nya, dan hanya Dia yg tau jawabannya, dan kapan waktu yg tepat bagi Nya untuk memberikan jawaban itu kpdku.

Yg pasti, semangatku untuk melanjutkan hidup ini tak boleh redup, seredup aku mematikan lampu untuk kamar "2008", dan ku harap aku bisa menerangi kamar selanjutnya "2009" dgn lilin2 yg saat ini masih aku genggam yaitu berupa lilin kehidupan.

Saturday, December 27, 2008

Aku harus pergi...

Ku menemukan sebuah rahasia dari kelancanganku. Maaf (untuknya), aku telah membuka rahasia itu. Tapi dengan itu membuat ku tau apa yg sbnrnya terjadi. Dan keputusan ini akhirnya membuat ku harus pergi...

Yah...keputusan yg sudah kuyakini, smoga aku tak salah melangkah untuk hal ini.

Tatapan yg dulu pernah terlihat, aku pikir itu punya 'makna', ternyata itu hanya tatapan 'kosong' belaka.
Tatapan itu pernah membuatku singgah bersamamu dlam dunia khayalku. Kau tertidur dlm pangkuanku, ku membelai sakit hati dalam dirimu dgn kasih sayangku.
Tatapan itu jg pernah membuatmu datang ke dlm mimpiku di malam tidurku, lalu kau merangkulku.
Tatapan yang menimbulkan sebuah buaian kasih sayang. Namun tatapan itu 'kosong' adanya.

Ku berpikir, bahwa ku akan bertahan di desa ini, untukmu, untuk selalu bisa melihatmu dan ada untukmu.
Tapi saat ini, setelah rahasia itu ku ketahui, aku harus pergii...

Yah...aku harus pergi dr semua ini...aku harus pergi dr desa ini...
Dan aku harus mengikis mimpi2 bersamamu...

Aku hanya wanita dengan penuh penderitaan dan awan hitam juga kesederhanaan dalam hidupku..
Terlalu tinggi untukku, jika pria sepertimu akan bersanding dengan wanita sepertiku...
Masih begitu banyak wanita dgn dipenuhi kegemerlapan yg bisa kau pilih...dan bukan aku...

Terima kasih atas tatapan itu...
Terima kasih atas semua ini...
Dan aku harus pergi.....

Thursday, December 25, 2008

Sabar dan Ikhlas

Kesabaran kata dasarnya adlh "sabar", mempunyai arti secara formal yaitu merupakan satu bentuk sikap dimana kita dituntut untuk menahan rasa emosi yang disebabkan oleh faktor-faktor internal dalam diri kita sendiri, maupun faktor-faktor eksternal.

Keikhlasan kata dasarnya adlh "ikhlas", mempunyai arti secara formal yaitu merupakan satu sikap dimana kita akan membersihkan hati dari segala macam bentuk hal yang dapat mengotorinya.

^^ ah...ketikan di atas terdeskripsi secara formal, mungkin agak berbelit..hakss...hakss..!!

Ada perbedaannya ga yah?? pasti ada dunks...!! Beda tuhhh antara "sabar" dengan "ikhlas"...!! Klo saya ditanya..."Bedanya apa??" hmm...mungkin sya cm akn bs jawab begini..."ya...gitu deh bedanya..."...hakss..jwban anak TK itu sihh..wahahaha...!!

Yg psti klo menurut saya, orang yg "Sabar" belum tentu "Ikhlas" tapi orang "ikhlas" udah pasti "sabar", bnr ga ??

Nah...saya cm bs mengerti apa itu arti "sabar" dan "ikhlas" dari perbandingan di atas tadi. Saat itu sya berpikir, mungkin selama ini sya hanya baru "Sabar" menjalani kehidupan yang keras ini, tapi sya belum "Ikhlas" menjalaninya.

Hmm..jd inget dulu sinetron apa yah...klo ga salah "Kiamat Sudah Dekat", pak haji (Dedy Mizwar), menyuruh bang Andre Stinky tuk belajar ilmu ikhlas. Ternyata dicari-cari, ilmu ikhlas itu ga ada di toko buku apalagi toko kelontongan. Karna ilmu ikhlas itu hanya ada di hati.

Beuhhh mang berat bangett yg namanya kita mo bersikap ikhlas. Ikhlas karna kehilangan sesuatu, kita bs ngelewatinnya (ini namanya sabar), tapi qta msh suka mengenang kehilangan itu (ini namanya belum ikhlas). Ikhlas karna dicaci maki orang atau disakiti, kita ga mao berkutik apapun saat itu, terdiam "stuck", mati gerak, mati rasa, mati bahasa, ga mo bales apapun lah...(ini namanya baru bisa sabar), tapi qta ceritain sm temen2, klo "saya abis dikatain ini...abis disakitin itu...helehhhh" (ini namanya belum ikhlas).

Yah...aku pikir saat ini aku hanya baru "sabar" tapi belum "ikhlas". Berat bangett emang...klo aku harus pendam ini smua seorang diri...karna Kehidupan yang aku lalui ini cukup keras...!! Yah...seberat apapun ilmu ikhlas, sepertinya aku harus mencoba mempelajarinya. Mungkin mulai saat aku memposting artikel ini. Aku akan usahakan utk tidak bercerita pada sapapun, temanku, adikku, sobatku dll. Cukup aku ceritakan saja dengan Nya. Di saat tengah malam-malamku bercengrakama ria dgn bantal gulingku, aku harus menghadap Nya dan menceritakan kepada Nya.

Ikhlas...

Wednesday, December 17, 2008

Pahlawanku adalah...

HERO - Mariah Carey

There's a hero,

If you look inside your heart,
You don't have to be afraid of what you are,
There's an answer,
If you reach into your soul,
And the sorrow that you know will melt away.

[chorus]
And then a hero comes along,
With the strenght to carry on,
And you cast your fears aside and you know you can survive,
So when you feel like hope is gone,
Look inside you and be strong,
And you'll finally see the truth that a hero lies in you.

It's a long road,
When you face the world alone,
No one reaches out a hand for you to hold,
You can find love,
If you search within yourself,
And the emptiness you felt will disappear.

[chorus]
Lord knows,
Dreams are hard to follow,
But don't let anyone tear them away,
Hold on,
There will be tomorrow,
In time you'll find the way.

Ga salah, klo mungkin ada yg menebak lirik lagu di atas aku dapat dari hasil copasan alias Copy Paste huehuehuehue. Yah biasalah, banyak org bilang, klo lagu yg lgi qta dengerin, itu menggambarkan tentang suasana hati yg lgi qta rasakan. Bener banget, aku dukung statement itu.....hmmm...99,999999% (hampir 100%, sisanya hanya dgn alasan "musiknya asik bla...bla..").

Kebetulan, "Hero"nya Mariah Carey, lg menggambarkan apa yg sdg hati ini bicarakan. Bener...kenyataan yg aku alami, klo ada sesosok pahlawan dlm diriku sendiri yg selama ini berjuang utk kemerdekaanku (halahhh Agustusan kaliii...huehuehue). Tapi emang bnr, untuk saat ini ga ada yg bs menjadi "Pahlawan" buatku kecuali diri aku sendiri, No one to lay on...

Beberapa org yg ada di sampingku, adikku yg jg menjd teman sharingku, tmn kerjaku yg jg terkadang menjadi tempat berbagi ceritaku...mungkin mereka hanya tempat berbagi cerita...!! Meringankan sejenak timbangan yang aku pikul sendiri...!!

Tapi untuk survive aku dlm kesendirian...!! Yahh bisa dikatakan..."Pahlawanku adalah kesendirianku". Ketika aku sdg berperang melawan kehidupan yg keras ini, aku duduk bersama kesendirianku, saat itu aku menemukan pahlawanku dlm kesendirianku dan dlm hatiku.

"Pahlawanku adalah kesendirianku"

Monday, December 15, 2008

akankah berakhir saat ini?

Mulai lagi satu pertanyaan muncul dlm hatiku...
Tapi tak ku biarkan orang lain tau apa itu...
Bertanya akan sesuatu...
Yang jawabannya mungkin akan berakhirnya suatu waktu...

Huuhhh...aku menghela nafas panjangku dalam fajar ini....
Mungkinkah aku bisa mengulanginya senja nanti...
Suatu pertanyaan yg jawabannya belum pasti...

Aku takut akan menanti sebuah jawaban...
Jawaban yg sebenarnya sedang ku nanti...
Tapi mungkin akhir kehidupan akan Tuhan tuliskan...
Untukku saat ini...

"jangan....jangan...."
Teriakku...tapi tak ada yg mendengarkan...

bukan untuk saat ini....
senyuman di wajah ayah ibuku belum aku lihat...
luka hati adik-adikku karna keadaan kami belum aku obati...
bayangan suamiku belum juga ku lihat...
dan anak-anak yang akan terlahir dari rahimku masih dalam genggamanMu...

bukan untuk saat ini ya Allah....
bukan...
dan jangan...

izinkan aku sejenak bisa menatap senyuman bahagia terpajang di wajah ayah ibuku...
izinkan aku sejenak mengobati luka hati adik-adikku...
izinkan aku sejenak menjadi hamba suamiku...
izinkan aku sejenak mendengar panggilan "ibu" dari anak-anakku...

izinkan aku hidup untuk sesaat lagi...


Sunday, December 7, 2008

I'm yours (No more hesitate to be yours)

"....i won't hesitate no more,
no more, it cannot wait i'm yours..."

Sepenggal lirik dari lagu na Jason Mraz - I'm Yours. Menggambarkan apa yg lg aku rasakan saat ini. Hmm...yup___No hesitate in me to be yours___!! Aku ga meragukanna lg, klo aku ingin jd milikmu...tapi saat ini aku harus duduk terdiam dulu utk sejenak...menunggu keputusan yg akan Tuhan berikan ke aku.

Huuhh...ini kah yg nama nya "jatuh cinta" ?? Selalu terbayang dirinya, bahkan sebelum tidurku. Aku pikir "ya", aku merasakannya lgi, dan itu dengannya. :)

Tapi aku jg ga ngerti, knp perasaan ini hrs aku rasakan dgnnya, yg aku pikir dulu "ga mungkin", aku jg bingung alasan apa yg harus aku katakan jika ada tmnku yg bertanya "kok kmu bs suka n' sayang ma dia sih yen...??" ah...pertanyaan yg membingungkan utk menemukan jawabanna....tapi mungkin aku hanya akan menjawab dgn "LOVE with NO REASON" huehuehuehue....mulaiii dehh darah pujangga na kluar.....wahahahaha...

"boy....can u hear what my heart say that no hesitate no more to be yours..."